News

Perayaan Holi di Renon Tandai 75 Tahun Hubungan Diplomatik India-Indonesia

 Senin, 25 Maret 2024, 10:42 WITA

beritabali/ist/Perayaan Holi di Renon Tandai 75 Tahun Hubungan Diplomatik India-Indonesia.

IKUTI BERITADENPASAR.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Beritadenpasar.com, Denpasar. 

Konsulat Jenderal India dan Pusat Kebudayaan Swami Vivekananda, Bali (SVCC Bali) bekerja sama dengan Balinese & Indian Friendship Association (BIFA) menyelenggarakan perayaan Holi - Festival Warna bertema 'Gulal' pada Minggu pagi, 24 Maret 2024 di Lapangan Puputan Badung, Renon, Denpasar, Bali. 

Lapangan dipenuhi 500 masyarakat yang ingin bermain Holi jauh sebelum perayaan dimulai. Lapangan Puputan Badung memiliki hubungan dengan India yaitu pada tahun 1950, Perdana Menteri pertama India Pandit Jawaharlal Nehru memberikan sambutan kepada masyarakat Bali selama kunjungan kenegaraannya ke Indonesia. 

Pada hari Minggu, 24 Maret 2024, lapangan ini kembali menjadi tempat untuk menegaskan kembali hubungan antara India dan Indonesia dan dengan Bali pada khususnya. Selain itu, acara Holi yang dirayakan tahun ini juga menandai 75 tahun hubungan diplomatik India-Indonesia.

Pada kesempatan tersebut, perayaan diawali dengan penyalaan lampu oleh Konsul Jenderal, Direktur SVCC Bali dan tokoh setempat. Dr. Shashank Vikram, Konsul Jenderal India di Bali memberikan sambutan festival kepada seluruh tamu dan masyarakat. 

Beliau memberikan penjelasan tentang asal mula perayaan Holi dalam mitologi Hindu dan mengatakan bahwa Holi juga membawa serta semangat kegembiraan, cinta, antusiasme dan kedamaian serta hari untuk menghidupkan kembali persahabatan dan membangun persahabatan baru. 

Ia juga menjelaskan bahwa India sebagai negara multikultural, memiliki beberapa negara bagian yang merayakan Holi dengan cara dan nama yang
berbeda.

Sejumlah penampilan budaya tiga kelompok tari memberi warna pada acara istimewa yang jatuh pada bulan purnama tersebut, termasuk rombongan tari rakyat India Pratibha Kala Kendra.


Halaman :






Hasil Polling Calon Walikota Denpasar 2024

Polling Dimulai per 1 September 2022


Trending Terhangat

Beritabali.TV